Zandbergen Tertarik dengan Perjuangan Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

3 hours ago 4

CNN Indonesia

Selasa, 22 Apr 2025 22:59 WIB

Pemain VVV Venlo di Liga Belanda, Dean Zandbergen, mengaku penasaran dengan perjuangan Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Dean Zandbergen utarakan keinginan bela Timnas Indonesia. (Dok Dean Zandbergen)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pemain VVV Venlo di Liga Belanda, Dean Zandbergen, mengaku penasaran dengan perjuangan Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Dean Zandbergen merupakan pemain berdarah keturunan Indonesia dari sang nenek yang berasal dari Depok, Jawa Barat.

Dia pun mengaku siap untuk membela Timnas Indonesia dan sudah mempersiapkan dokumen untuk naturalisasi menjadi WNI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan, penyerang berpostur 188 cm itu juga sangat antusias menyaksikan perjuangan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026.

"[Pendapat tentang Timnas?] Bagus untuk Timnas Indonesia, jika punya pilihan tentu akan lebih indah untuk bergabung. Saya yakin mereka punya target baru untuk lolos Piala Dunia," ucap Zandbergen dikutip dari Youtube Yussa Nugraha.

"Menurut saya, jika menonton pertandingannya tentu Anda tahu mereka harus memenangkan pertandingan jika ingin lolos. Saya penasaran dengan usaha mereka yang ingin lolos Piala Dunia," ucap Zandbergen.


Zandbergen juga memuji permainan luar biasa yang ditunjukkan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, salah satunya saat menang lawan Arab Saudi.

"Banyak hal gila dalam sepak bola termasuk saat lawan Arab Saudi, mereka menang lawan tim bagus. Selama kita percaya, tidak ada yang mustahil," kata Zandbergen.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Selain mengungkapkan kesiapannya untuk membela Timnas Indonesia, Zandbergen juga mengungkapkan keinginannya belajar Bahasa Indonesia.

"[Sudah bisa bahasa Indonesia?] Belum, belum. Tapi saya ingin benar-benar jadi orang Indonesia, jadi bukan hanya bermain tapi tidak bisa Bahasa Indonesia. Menurut saya itu tidak bagus," kata Zandbergen.

"Menurut saya, bermain untuk negara indah seperti Indonesia minimal bisa memahami bahasanya dan berkomunikasi. Itu penting," ucap Zandbergen menambahkan.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/ikw/rhr)

Read Entire Article
Korea International