Mabuk, Pria India Buang Air ke Arah Penumpang Lain di Pesawat

6 days ago 6

Jakarta, CNN Indonesia --

Seorang penumpang kelas bisnis dalam penerbangan Air India telah dilarang terbang dengan maskapai tersebut selama 30 hari setelah aksi tercelanya di kabin pesawat.

Pria yang diketahui dari India itu sengaja buang air kecil dengan diarahkan kepada sesama penumpang di sebelahnya yang merupakan pria asal Jepang.

Insiden tersebut terjadi pada hari Rabu (9/4) dalam penerbangan AI2336 dari New Delhi, India ke Bangkok, Thailand.

Usut punya usut, pria India berusia 24 tahun itu dilaporkan mabuk, berdiri dan buang air kecil pada pria yang duduk di sebelahnya, menurut NDTV, seperti dilansir VN Express.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Awak kabin segera menanggapi insiden itu, kemudian menyediakan handuk untuk membersihkan dan mengawal penumpang asal Jepang itu ke toilet untuk berganti pakaian.

Pelaku sendiri kemudian dipindahkan ke kursi pesawat lain. Pelaku juga diamankan di kursi pesawat agar tidak kembali berulah hingga mengganggu penumpang lain.

Awak pesawat juga menawarkan untuk membantu penumpang yang terkena dampak dalam mengajukan pengaduan resmi kepada pihak berwenang di Bangkok.

Namun, pria asal Jepang itu menolak dan mengatakan bahwa dia tidak ingin membuang waktu setelah pesawat mendarat, menurut laporan The Indian Express.

Air India kemudian mengumumkan bahwa sebuah komite independen akan meninjau insiden itu dan menentukan apakah tindakan lebih lanjut diperlukan.

(wiw)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Korea International