Jakarta Masuk 100 Kota Terbaik Dunia 2026, Ungguli Washington DC

2 hours ago 3

Jakarta, CNN Indonesia --

Kota yang sering disebut sebagai "kota terhebat di dunia," New York City (NYC) di Amerika Serikat, ternyata hanya menduduki peringkat kedua dalam daftar 100 kota global terbaik yang baru dirilis.

Perusahaan konsultasi global untuk real estate, pariwisata, dan pembangunan ekonomi, Resonance Consultancy merilis Laporan Kota Terbaik Dunia 2026 (2026 World's Best Cities Report).

Seperti dilansir New York Post, London di Inggris berhasil mempertahankan posisi teratas selama 11 tahun berturut-turut, sementara New York City (NYC) naik ke posisi kedua tahun ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Laporan tersebut menjuluki NYC sebagai "detak jantung Amerika yang abadi" dan menyatakan bahwa penolakan kota itu untuk "bermain sesuai skrip siapa pun" tetap menjadi aset terbesar New York.

Pariwisata tetap menjadi kunci bagi NYC, dengan hampir 65 juta pengunjung pada tahun 2024 dan sekitar 64,1 juta diperkirakan pada tahun 2025. Pariwisata ini menghasilkan pendapatan lebih dari US$70 miliar bagi kota.

Sementara London untuk 11 tahun berturut-turut mengukuhkan posisinya sebagai Kota Terbaik Dunia versi Resonance Consultancy. Gelar prestisius ini diraih setelah London mendominasi skor tertinggi, terutama dalam kelompok penilaian Prosperity (Kemakmuran).

London, yang menjuluki dirinya sebagai "The Capital of Capitals," secara konsisten menjadi magnet global, menarik berbagai kalangan mulai dari pelajar/mahasiswa, pengusaha, wisatawan, hingga konglomerat.

Menurut CEO London & Partners, Laura Citron, pada tahun 2025, London telah meluncurkan rencana 10 tahun ke depan dengan target ambisius: mencatat rekor jumlah perusahaan skala besar yang berbasis di London, memperluas jangkauan global, serta meningkatkan jumlah wisatawan dan target investasi yang direncanakan mencapai 10 miliar pound sterling.

Peringkat ketiga dalam daftar ini diduduki ibu kota Prancis, Paris. Paris dipuji karena transformasinya sebagai laboratorium urban futuristik di tengah nuansa historisnya.

Dalam metode pemeringkatan Kota Terbaik Dunia 2026, Resonance Consultancy memakai data gabungan dari pengguna global, data statistik, dan penelitian-penelitian lain yang sesuai hak milik baru, termasuk survei yang dilakukan konsultan riset Ipsos, yang melibatkan lebih dari 21.000 responden di 30 negara.

Lalu Bagaimana dengan Peringkat Jakarta?

Jakarta berada di peringkat 53, satu posisi di bawah Guangzhou dan satu peringkat di atas Delhi, India. Di kawasan Asia Tenggara, posisi Jakarta masih berada di bawah Kuala Lumpur (50), Bangkok (22), dan Singapura (6).

Perlu dicatat, sepanjang riset peringkat kota oleh Resonance ini, Jakarta baru dua kali berhasil masuk jajaran 100 teratas, yaitu pada tahun 2023 (peringkat 89) dan tahun ini di peringkat 53.

Dalam daftar ini, Jakarta juga mengungguli ibu kota Amerika Serikat, Washington DC, yang menduduki peringkat ke-57 dan Taipei di urutan ke-63.

(wiw)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Korea International