Resmi: Nathan Tjoe-A-On Dipertahankan Swansea City

7 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Klub Divisi Championship Liga Inggris Swansea City resmi mempertahankan Nathan Tjoe-A-On menjadi bagian dalam skuad The Swans musim 2025/2026.

Kepastian itu didapat usai Swansea City merilis daftar pemain yang dipertahankan untuk musim depan.

Dalam daftar tersebut terdapat nama pemain naturalisasi Timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Daftar pemain yang dipertahankan Swansea City: Mitchell Bates, Florian Bianchini, Nathan Broome, Ben Cabango, Cameron Congreve, Jacob Cook, Ollie Cooper, Joel Cotterill, Liam Cullen, Sebastian Dabrowski, Callum Deacon, Jisung Eom, Andy Fisher, Goncalo Franco, Jay Fulton, Josh Ginnelly," tulis Swansea dikutip dari laman resmi klub tersebut.

"Aimar Govea, Yori Griffith, Zac Jeanes, Iestyn Jones, Josh Key, Mykola Kuharevich, Filip Lissah, Ben Lloyd, Kit Margetson, Glory Nzingo, Arthur Parker, Sam Parker, Josh Pescatore, Ramon Rees-Siso, Ronald, Thomas Searle, Josh Thomas, Nathan Tjoe-A-On, Josh Tymon, Lawrence Vigouroux, Zan Vipotnik, Dan Watts, Evan Watts, Melker Widell, Kyrell Wilson, Thomas Woodward, Jerry Yates," tulis Swansea menambahkan.

Nathan Tjoe-A-On sendiri sebenarnya memang masih memiliki kontrak dengan Swansea City hingga akhir musim 2025/2026 mendatang.

Namun dengan sisa satu tahun kontrak Swansea City memutuskan untuk tetap mempertahankan Nathan-Tjoe-A-On, meskipun sang pemain jarang dimainkan.

Nathan Tjoe A On sangat minim mendapatkan kesempatan bermain bersama tim utama Swansea City. Pada musim ini saja, Nathan hanya bermain satu kali di kompetisi Divisi Championship itu pun hanya bermain dua menit. Nathan justru lebih banyak bermain untuk Swansea City U-21.

Kondisi ini berbanding terbalik dengan karier Nathan di Timnas Indonesia yang sering mendapatkan menit bermain, baik di era pelatih Shin Tae Yong maupun Patrick Kluivert.

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Read Entire Article
Korea International