CNN Indonesia
Minggu, 20 Apr 2025 00:41 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Perubahan klasemen final four Proliga 2025 terjadi setelah Palembang Bank Sumselbabel menang 3-2 (21-25, 25-19, 21-25, 25-18, 18-16) atas Jakarta Bhayangkara Presisi di GOR Jaya Baya Kediri, Sabtu (19/4).
Bank Sumselbabel membuat kejutan dengan meraih kemenangan dramatis atas juara bertahan Bhayangkara Presisi dalam lanjutan final four pekan pertama.
Bhayangkara unggul lebih dulu atas Bank Sumselbabel pada set pertama. Leonardo Leyva menjadi momok bagi Bank Sumselbabel dalam laga itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bank Sumselbabel bangkit pada set kedua, dengan Bradley Gunter jadi motor serangan. Keunggulan Bank Sumselbabel pada set kedua memanaskan pertarungan.
Bank Sumselbabel memberikan perlawanan sengit kepada Bhayangkara Presisi. Bhayangkara pun tidak unggul dengan mudah pada gim ketiga.
Keunggulan pada set keempat jadi bukti Bank Sumselbabel bukan lawan yang bisa dianggap remeh oleh Bhayangkara. Kombinasi Jordan Susanto dan Gunter membuat Bhayangkara frustrasi.
Kepercayaan diri Bank Sumselbabel meningkat pada set kelima usai unggul pada set empat. Sebaliknya, Bhayangkara Presisi membuat sejumlah eror pada momen krusial. Bank Sumselbabel menutup set kelima 18-16.
Kemenangan atas Bhayangkara Presisi membuat Bank Sumselbabel memanaskan persaingan di final four Proliga 2025. Meski begitu, Bhayangkara tetap di puncak klasemen final four Proliga dengan mengoleksi 4 poin.
Perburuan poin dalam pekan pertama final four Proliga 2025 putra bakal berlanjut pada laga terakhir di GOR Jaya Baya yang mempertemukan Jakarat LavAni Livin Transmedia dengan Surabaya Samator, Minggu (20/4).
Klasemen Final Four Proliga 2025:
1. Bhayangkara Presisi 4 poin
2. LavAni Transmedia 3
3. Bank Sumselbabel 2
4. Samator 0
(sry/sry)