Inzaghi: Inter Bukan Takut Barcelona, Cuma Respek

5 hours ago 1

LIGA CHAMPIONS

CNN Indonesia

Selasa, 29 Apr 2025 00:40 WIB

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi mengatakan timnya bukan takut menghadapi Barcelona, tapi respek. Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi berharap timnya bisa kembali ke performa terbaik. (REUTERS/ALESSANDRO GAROFALO)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi mengatakan timnya bukan takut menghadapi Barcelona, tapi respek.

Inter Milan akan bertandang ke markas Barcelona pada leg pertama semifinal Liga Champions 2024/2025 di Stadion Olimpic Lluis Companys, Kamis (1/5) dini hari WIB.

Barcelona menuju pertandingan ini dengan kepercayaan dan semangat setelah berhasil memenangkan Copa del Rey 2024/2025 usai menang atas rival beratnya Real Madrid di final pada Minggu (27/4) dini hari WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara Inter Milan kalah 1-0 dari Roma pada Minggu (27/4) dini hari WIB. Ini merupakan kekalahan ketiga beruntun Inter Milan setelah sebelumnya juga takluk 0-1 dari Bologna dan 0-3 dari AC Milan.

"Kami tahu seperti apa tim Barcelona. Pertandingan kemarin tidak penting. Kami akan tampil dengan rasa hormat, tetapi tanpa rasa takut," kata Inzaghi dikutip dari Barca Blaugranes.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Soal kekalahan dari Roma, Inzaghi menilai timnya pantas mendapatkan lebih.

"Roma bermain dengan sangat baik. Kami berusaha di babak kedua. Kami pantas mendapatkan yang lebih, tetapi itulah sepak bola. Kami tidak memanfaatkan peluang. Kami harus menemukannya lagi [permainan terbaik] karena masih ada pertandingan liga dan Liga Champions yang penting untuk dijalani," ucap Inzaghi.

"Kami harus bereaksi minggu ini dengan penuh komitmen. Hasil positif dapat membuat perbedaan, tetapi kami harus menemukannya dalam diri kami sendiri. Hari ini para penggemar memahami apa yang telah dilakukan para pemain musim ini," kata Inzaghi menambahkan.

Inter juga dilanda harus kehilangan Benjamin Pavard yang ditarik pada babak pertama saat melawan Roma karena masalah pergelangan kaki.

[Gambas:Video CNN]

(rhr/rhr/jal)

Read Entire Article
Korea International