Tak Perlu Panik Saat WhatsApp Disadap, Ini Cara Mengamankannya

3 hours ago 1

CNN Indonesia

Selasa, 22 Apr 2025 10:00 WIB

Aksi penyadapan WhatsApp masih menjadi ancaman serius bagi banyak pengguna. Simak cara mengamankan WhatsApp dari penyadapan. Ilustrasi. Aksi penyadapan WhatsApp masih menjadi ancaman serius bagi banyak pengguna. Simak cara mengamankan WhatsApp dari penyadapan. (Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Daftar Isi

Jakarta, CNN Indonesia --

Aksi penyadapan WhatsApp masih menjadi ancaman serius bagi banyak pengguna. Simak cara mengamankan WhatsApp dari penyadapan.

Banyak orang tidak menyadari akunnya telah disadap karena kurang memahami fitur keamanan yang tersedia. Penyadapan biasanya dilakukan melalui WhatsApp Web dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun tidak perlu khawatir, terdapat cara menghentikan akun WhatsApp agar tidak disadap. Berikut langkah-langkah penting untuk mengamankan akun WhatsApp Anda:

1. Keluarkan perangkat tidak dikenal

Cek perangkat yang terhubung dengan akun WhatsApp Anda. Segera periksa dan keluar dari semua perangkat yang tidak dikenal. Berikut caranya:

- Buka WhatsApp > titik tiga (⋮) > Linked devices
- Periksa daftar perangkat yang terhubung
- Pilih Keluar dari semua perangkat

2. Aktifkan verifikasi dua langkah

Cara untuk mengamankan akun WhatsApp Anda yang selanjutnya adalah mengaktifkan verifikasi dua faktor. Ini adalah opsi untuk mengirimkan kode enam angka tiap pengguna masuk dengan nomor WhatsApp terdaftar ke perangkat baru.

Kode yang dimaksud berbeda dengan OTP. Cara ini digunakan agar orang tak bisa masuk begitu saja ke akun WhatsApp pengguna dan membajak lewat kode QR.

- Masuk ke Setelan > Akun > Verifikasi Dua Langkah
- Klik Aktifkan
- Buat PIN 6 digit yang mudah diingat
- Tambahkan alamat email pemulihan

3. Gunakan autentikasi biometrik

Agar tak sembarang pengguna bisa masuk ke akun WhatsApp dan memindai kode QR untuk menyadap, pengguna bisa mengaktifkan autentikasi biometrik seperti sidik jari.

- Buka Setelan > Privasi > Kunci Sidik Jari
- Aktifkan dan rekam sidik jari Anda
- Atur waktu penguncian otomatis

4. Reset aplikasi

Jika Anda curiga akun telah disadap, maka uninstall atau reset aplikasi WhatsApp. Berikut langkah-langkahnya:

- Uninstall WhatsApp
- Install kembali dari toko aplikasi
- Verifikasi dengan nomor asli
- Pulihkan chat dari backup

5. Nonaktifkan akun sementara

Jika akun WhatsApp diketahui telah diretas, nonaktifkan akun segera untuk memastikan tidak ada yang menggunakan akun WhatsApp. Berikut caranya:

- Kirim email [email protected]
- Gunakan subjek: "Lost/stolen: please deactivate my account"
- Akun akan dinonaktifkan selama 30 hari

6. Aktifkan penguncian layar

Selain memberikan proteksi pada akun dan aplikasi, Anda juga bisa memberikan proteksi ekstra di perangkat dengan mengunci layar. Hal tersebut akan memastikan tidak ada orang lain yang bisa membuka akun WhatsApp Anda. Berikut caranya:

- Buka Pengaturan ponsel
- Cari Keamanan > Kunci Layar
- Aktifkan penguncian dengan PIN/pattern/sidik jari.

(lom/dmi)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Korea International