Neymar Dapat Kontrak Baru di Santos, Batal Reuni dengan Lionel Messi

2 hours ago 1

CNN Indonesia

Jumat, 02 Jan 2026 08:40 WIB

Neymar mendapat kontrak baru di Santos dan hal tersebut sekaligus membuat harapan reuni dengan Lionel Messi buyar. Neymar perpanjang kontrak dengan Santos. (REUTERS/CHRISTIAN HARTMANN)

Jakarta, CNN Indonesia --

Neymar mendapat kontrak baru di Santos dan hal tersebut sekaligus membuat harapan reuni dengan Lionel Messi buyar.

Awalnya, kontrak Neymar di Santos berakhir di Juni 2026. Namun kemudian Neymar sepakat memperpanjang kontrak hingga Desember 2026.

Hal tersebut membuat reuni Neymar dengan Messi yang sempat santer beredar sejak tahun lalu menjadi batal. Dikutip dari Mundo Deportivo, salah satu alasan utama Neymar memilih bertahan di Santos adalah stabilitas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan bertahan di Santos, Neymar merasa berada dalam lingkungan dan kondisi yang lebih stabil jelang Piala Dunia. Bintang berusia 33 tahun ini masih punya ambisi untuk tampil di Piala Dunia 2026.

Di musim 2024/2025, Neymar tampil di 30 laga dengan catatan 11 gol dan 4 assist. Namun saat ini Neymar baru saja menjalani operasi cedera lutut.

Sejak tahun lalu, nama Neymar dikaitkan dengan reuni bersama Lionel Messi. Sejak Messi membela Inter Miami, klub tersebut berkali-kali mendatangkan mantan rekan setim Messi.

Mulai dari Sergio Busquets, Jordi Alba, Luis Suarez, hingga Rodrigo De Paul didatangkan untuk memaksimalkan kinerja Messi. Karena itu tak heran banyak yang percaya rumor Neymar datang ke Inter Miami bisa terwujud nyata.

Neymar sempat jadi rekan setim Messi saat membela Barcelona. Saat itu trio MSN alias Messi, Suarez, dan Neymar jadi salah satu trio paling menakutkan di dunia.

Namun Neymar kemudian memutuskan pindah ke PSG pada 2017 dengan label sebagai pemain termahal di dunia. Rekor tersebut belum dipecahkan hingga saat ini.

Reuni Messi dengan Neymar sempat terjadi di PSG ketika Messi akhirnya memutuskan pindah ke PSG karena Barcelona gagal mendapatkan ruang untuk struktur gaji Messi.

[Gambas:Video CNN]

(ptr)

Read Entire Article
Korea International