CNN Indonesia
Selasa, 13 Mei 2025 14:21 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Chery Sales Indonesia (CSI) kembali meresmikan jaringan penjualan terbaru, kali ini berlokasi di Bekasi Jawa Barat. Menggandeng Artha Group, dealer ke-47 ini diklaim sebagai yang terbesar di wilayah Jabodetabek.
Menurut Rifkie Setiawan, Head of Brand Department CSI, dealer ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam memperluas layanan Chery di Provinsi Jawa Barat, khususnya di Bekasi dan sekitarnya.
"Kami yakin bahwa dealer baru ini akan berperan penting dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Bekasi dan sekitarnya dengan menghadirkan ragam SUV premium Chery yang stylish, performa tangguh, dan efisien, serta layanan terbaik," kata Rifkie dalam keterangan tertulis, Selasa (13/5).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dealer dengan nama Chery Arta Bekasi Barat tersebut menempati lokasi strategis di Jalan Jendral Sudirman No.1, Kranji, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Dealer ini dibangun di atas lahan seluas 2.365 m² dengan bangunan yang luasnya mencapai 2.337 m². Di sana, akan tersedia layanan 3S (Sales, Service, Spare-part), baik untuk mobil konvensional dan berbasis listrik merek Chery.
Selain itu dealer juga memiliki area display untuk memajang sejumlah model andalan seperti OMODA E5 & J6, Chery TIGGO Cross, hingga Chery TIGGO 8 CSH yang sebentar lagi akan meluncur di Tanah Air.
"Peresmian dealer ini merupakan salah satu bentuk keseriusan Chery dalam memberikan pilihan kendaraan terbaik untuk warga Kota Bekasi dan sekitarnya, dan Arta Group sangat mendukung semangat optimistis ini," tutur Wilson Suryahusada, CEO Arta Motor Group.
Melalui dealer terbaru, Rifkie menambahkan perusahaan optimistis penjualan bakal semakin meningkat dari semula 1.500 unit per bulan menuju 2.000 unit.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dalam mewujudkan kehadiran Chery di wilayah ini," ucap Rifkie.
(ryh/mik)