Alwi Soal Selebrasi 'Meledak' di Awal Gim: Saya Tak Akan Mengubah Diri

19 hours ago 3

Jakarta, CNN Indonesia --

Alwi Farhan menyatakan dirinya tidak akan mengubah gaya yang sudah jadi ciri khasnya seperti selebrasi yang meledak-ledak di awal gim, termasuk di Daihatsu Indonesia Masters.

Dalam duel lawan Wang Zheng Xing, Alwi menunjukkan performa apik. Selain penampilan yang impresif, Alwi juga menunjukkan gaya main yang menghibur, termasuk selebrasi penuh antusias saat pertandingan baru memasuki awal gim ketiga.

Alwi bersorak, mengangkat tangan, dan sempat meminta penonton untuk berteriak memberikan dukungan lebih keras. Terkait hal tersebut, Alwi menyatakan dirinya adalah sosok yang ekspresif.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sebenarnya dari selebrasi itu saya merasa butuh dorongan dari diri saya sendiri."

"Saya memang orang yang ekspresif dan yang kenal saya pasti tahu saya cukup ambisius. Itu murni dari adrenalin saya sendiri," kata Alwi memberikan penjelasan.

Lebih lanjut, Alwi Farhan mengaku tidak akan mengubah gaya yang sudah melekat pada dirinya. Alwi juga tak khawatir bila dalam sebuah pertandingan, selebrasi ekspresif di awal laga itu dikaitkan dan disinggung di saat ia mengalami kekalahan.

"Mungkin terserah orang mau bilang seperti apa, tetapi saya hanya mau berjuang untuk Merah Putih. Kalau ada orang yang mungkin mengkritik atau mencemooh, silakan saja."

"Saya tak akan pernah mengubah diri saya yang seperti ini. Alwi tetap Alwi, Alwi tak bisa jadi siapapun. Saya akan terus berbenah dan berjuang," ucap Alwi Farhan.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr/ptr)

Read Entire Article
Korea International