Adolescence Tendang Bridgerton 2 dari Daftar Serial Netflix Terpopuler

1 week ago 8

Jakarta, CNN Indonesia --

Serial Adolescence resmi menggeser Bridgerton Season 2 dan Stranger Things Season 3 dalam daftar serial berbahasa Inggris Netflix terpopuler sepanjang masa.

Serial terbatas soal dugaan kriminal oleh anak remaja tersebut kini berada di posisi sembilan, menggeser posisi Stranger Things Season 3 kini ke posisi 10 dan menyingkirkan Bridgerton Season 2 dari daftar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti diberitakan Variety pada Selasa (8/4), serial Adolescence tersebut ditonton dengan capaian 114 juta views hanya dalam 24 jam.

Sebanyak 17,8 juta views di antaranya datang dari periode penayangan 31 Maret-6 April dan menjadi judul acara TV nomor satu pada pekan ke-empat penayangannya di Netflix.

Saat ini, serial yang diciptakan oleh Jack Thorne dan Stephen Graham tersebut berada di belakang Wednesday Season 1 dengan 252,1 juta views, Stranger Things Season 4 dengan 140,7 juta, dan Dahmer: Monster dengan 115,6 juta views.

Adolescence. Owen Cooper as Jamie Miller in Adolescence. Cr. Courtesy of Netflix © 2024Adolescence merupakan serial terbatas berisi empat episode yang mengisahkan dugaan tindakan pembunuhan yang dilakukan oleh seorang remaja laki-laki berusia 13 tahun bernama Jamie. (Courtesy of Netflix)

Variety menyebut, capaian tontonan Adolescence masih mungkin akan bertambah bahkan berpotensi menggulingkan Stranger Things Season 4 dan Dahmer: Monster.

Hal itu karena Netflix menyusun daftar tersebut berdasarkan 91 hari penayangan untuk setiap judulnya. Sehingga, Adolescence masih punya waktu dua bulan untuk mengejar dua serial di atasnya.

Adolescence merupakan serial terbatas berisi empat episode yang mengisahkan dugaan tindakan pembunuhan yang dilakukan oleh seorang remaja laki-laki berusia 13 tahun bernama Jamie kepada teman sekolahnya, remaja perempuan berusia 13 tahun bernama Katie.

Masing-masing episode menggambarkan proses bagaimana Jamie ditangkap, diperiksa, dan penyelidikan yang dilakukan kepolisian di sekolah Jamie, hingga dampaknya terhadap keluarga Jamie.

Serial Inggris ini diciptakan dan ditulis oleh Jack Thorne dan Stephen Graham serta diarahkan oleh Philip Barantini. Sebanyak empat episode yang ada dalam serial ini sepenuhnya diambil secara one take shot.

Adolescence dirilis perdana pada 13 Maret 2025 dan mendapatkan pujian selangit dari para kritikus, baik dari aspek cerita, performa akting, hingga teknis sinematik serial tersebut. Bahkan banyak kritikus menyebut serial ini sebagai serial 2025 terbaik sejauh ini.

[Gambas:Video CNN]

[Gambas:Youtube]

(end)

Read Entire Article
Korea International